Polres Situbondo Terima Penitipan Kendaraan bagi Warga yang Mudik

(Foto: Polres Situbondo Terima Penitipan Kendaraan bagi Warga yang Mudik. Red)
SITUBONDO – Untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat yang akan mudik Lebaran 1446 H, Polres Situbondo membuka layanan titip kendaraan bagi pemudik. Layanan ini diperuntukkan bagi warga yang ingin meninggalkan kendaraannya dalam kondisi aman saat bepergian pulang ke kampung halaman.
 
Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan, S.I.K., M.I.K. melalui Kasat Samapta Iptu Rachman Fadli Kurniawan, S.H. M.M, mengatakan bahwa program ini merupakan bentuk pelayanan Polri dalam menjaga keamanan harta benda masyarakat, khususnya kendaraan bermotor, sehingga masyarakat bisa lebih tenang selama mudik ataupun libur Lebaran.
 
“Kami memberikan fasilitas penitipan kendaraan di Polres dan Polsek jajaran bagi masyarakat yang ingin mudik tanpa khawatir terhadap keamanan kendaraannya. Program ini gratis dan bertujuan untuk mengurangi risiko pencurian atau kehilangan kendaraan saat rumah ditinggalkan,” ujar Iptu Rachman, Sabtu (29/3/2025) 
 
Masyarakat yang ingin menitipkan kendaraan cukup datang ke Polres Situbondo atau Polsek terdekat dengan membawa identitas diri, STNK, dan BPKB kendaraan sebagai bukti kepemilikan. Kendaraan yang dititipkan akan disimpan di tempat yang aman dan diawasi oleh petugas selama 24 jam.
 
Salah satu warga, Suhardi yang akan mudik ke Blitar mengaku merasa lebih tenang setelah menitipkan kendaraannya di Polres sebelum berangkat mudik. “Saya takut meninggalkan motor di rumah karena kosong. Dengan adanya program ini, saya bisa mudik dengan tenang tanpa khawatir kendaraan hilang,” ujarnya.
 
Selain menerima titipan kendaraan, Polres Situbondo juga mengimbau masyarakat yang mudik namun tidak menitipkan kendaraan agar tetap memastikan keamanan rumah mereka sebelum mudik, seperti mengunci pintu dan jendela, mematikan listrik yang tidak diperlukan, serta menitipkan rumah kepada tetangga atau perangkat desa.
 
“Semoga layanan ini dapat membantu masyarakat menikmati libur Lebaran dengan lebih nyaman, tanpa rasa khawatir terhadap keamanan kendaraan mereka.” pungkas Iptu Rachman.
Related posts
Tutup
Tutup