Polisi Jadi Khatib Shalat Jumat di Masjid Mujahidin Asembagus

Situbondo | Arjunanewsmultimedia –  Shalat Jumat di Masjid Mujahidin Perante Kecamatan Asembagus Kabupaten Situbondo, berbeda dari biasanya. Sebab yang menjadi khatib serta imam shalat Jumat kali ini adalah seorang polisi yang bertugas di Satlantas Polres Situbondo, Jumat (13/12/2024).
 
Ia adalah Bripka Cahya Firmasyah menyampaikan khutbahnya dengan Tema “Pribadi yang Beriman adalah Orang-orang yang taat pada peraturan lalu lintas”, dan menyampaikan pesan kamtibmas kepada jama’ah Shalat Jum’at agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban di tengah tengah kehidupan bermasyarakat. Dimulai dari ruang lingkup terkecil, yaitu Keluarga.
 
“Bersama sama kita jaga anak anak kita, agar tidak terjerumus kepada kenakalan remaja, meliputi penyalahgunaan narkotika, minum minuman keras, berjudi serta pergaulan bebas,” ucapnya.
 
Dia juga menyampaikan pesan agar mematuhi peraturan lalu lintas untuk keselamatan dan juga mengingatkan anak-anak terutama perempuan agar berhati-hati saat beraktifitas diluar rumah mencegah perbuatan pelecehan yang baru-baru ini terjadi di wilayah Kecamatan Mangaran. 
 
Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan, S.I.K., M.I.K.  melalui Kasat Lantas AKP Andy Bahtera Indra Jaya menjelaskan, seluruh anggota Polres dan Polsek Jajaran agar berperan aktif dilapangan serta tanggap dengan segala kendala dan permasalahan yang terjadi di masyarakat. 
 
Seluruh anggota Polri ditekankan agar hadir ditengah-tengah masyarakat, bersinergi dalam mewujudkan Kamtibmas yang aman dan kondusif minimal dilingkungan tempat tinggal masing-masing. 
 
“Anggota Polri yang mempunyai kemampuan dalam bidang keagamaan, dengan menjadi Khotib bisa memberi tausiah dan mengajak masyarakat untuk melaksanakan amar makruf Nahi munkar,” pungkasnya. 
 
Usai kegiatan shalat jumat, Kanit Kamsel Ipda Rudi memberikan bingkisan kepada takmir dan pengurus Masjid Mujahidin Perante Kecamatan Asembagus. (Red)
Related posts
Tutup
Tutup